Showing posts with label best profit. Show all posts
Showing posts with label best profit. Show all posts

Friday, November 22, 2024

Erick Thohir Tunjuk Maya Watono Jadi Dirut InJourney, Ini Profilnya

 

Maya Watono, Plt Dirut Injourney. (Dok. InJourney)
Foto: Direktur Utama InJourney Maya Wartono. (Dok. InJourney)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri BUMN menetapkan Maya Watono sebagai Direktur Utama Holding BUMN sektor aviasi dan pariwisata, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney. Keputusan tersebut diambil berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) pada Kamis sore (21/11).

Maya Watono ditunjuk sebagai Direktur Utama InJourney melalui Surat Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara selaku pemegang saham Nomor SK 282/MBU/11/2024. Maya menggantikan Dony Oskaria yang ditunjuk Presiden RI Prabowo Subianto untuk menjadi Wakil Menteri BUMN periode 2024-2029.

Sebelumnya, Maya adalah Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney sejak 14 Januari 2022. Ia kemudian kemudian ditunjuk sebagai Plt. Direktur Utama InJourney pada 21 Oktober 2024.

Dengan ditunjuknya Maya sebagai direktur utama InJourney, maka dia juga menjadi direktur utama perempuan termuda di perusahaan BUMN. Penunjukan Maya ini sekaligus menjadi perwujudan dari upaya Menteri BUMN Erick Thohir untuk terus mendorong kepemimpinan perempuan di BUMN.

"Selama menjadi Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata serta Plt Direktur Utama, Ibu Maya Watono telah menunjukkan dedikasinya yang kuat dan berhasil
mengawal InJourney dalam melaksanakan transformasinya, dan menjadi salah satu Holding BUMN yang berperan penting pada perekonomian, khususnya pada sektor industri pariwisata dan aviasi," ujar Pgs. Corporate Secretary Group Head InJourney, Yudhistira Setiawan dalam keterangannya, Jumat (22/11).


Sebagai informasi, Maya lahir di Jakarta pada 12 Mei 1982. Ia menyelesaikan studinya sebagai Sarjana Ekonomi di University of Western Australia pada 2004 dan meraih Sarjana Sains (Kehormatan) di universitas yang sama. Kariernya dimulai di dunia agensi periklanan sejak 17 tahun yang lalu.

Ia pernah menjabat sebagai General Manager Dwi Sapta Group (2007-2014) dan CEO Dwi Sapta Group (2015-2018). Maya Watono juga pernah menjadi perempuan pertama dan termuda yang menduduki posisi Country CEO Dentsu Indonesia (2019-2022).

Thursday, November 21, 2024

Pinjol Ini Tak Mau Bunga Pinjaman Turun, Minta OJK Kaji Ulang Aturan

 

Pinjol paling banyak utangi warga ri
Foto: Judul/ Pinjol paling banyak utangi warga ri/Aristya Rahadian

Jakarta, CNBC Indonesia - Perusahaan penyedia layanan pinjaman online (pinjol) atau fintech Peer to Peer (P2P) Lending PT Indonesia Fintopia Technology (Easycash) menilai, penurunan batas suku bunga Pinjaman Daring (Pindar) ke 0,2% di tahun 2025 perlu dikaji ulang. Pasalnya, penurunan ini akan berdampak pada penyaluran kredit kepada masyarakat unbankable.

Direktur Utama Easycash Nucky Poedjiardjo Djatmiko mengatakan, evaluasi kebijakan suku bunga sangat relevan untuk dilakukan OJK mengingat dinamika inklusi keuangan di masyarakat. Pemerintah dinilai perlu mempertimbangkan kinerja pelaku industri pinjaman daring, perlindungan konsumen dari praktik pinjol ilegal, serta kondisi makroekonomi yang terpengaruh aspek geopolitik kawasan.

"Kami mengapresiasi langkah OJK dalam mengevaluasi batas suku bunga yang seimbang dan mendukung keberlanjutan industri. Harapan kami, kebijakan acuan suku bunga sebesar 0,3% per hari dapat dipertahankan pada tahun 2025 mendatang," jelas Nucky dalam keterangan resmi, Kamis, (21/11/2024).

Dengan dipertahankannya suku bunga harian ini, ia menilai aksesibilitas serta likuiditas pinjaman untuk masyarakat unbanked dan underbanked akan lebih terjaga.

Sebagai gambaran, berdasarkan data Bank Dunia per tahun 2021, segmen masyarakat unbanked dan underbanked di Indonesia, termasuk pemilik UMKM di Indonesia mencapai 48% dari populasi. Selain itu, segmen ini memiliki kontribusi sekitar 60% dari pendapatan domestik bruto (PDB) Indonesia. Meskipun demikian, terdapat kesenjangan pendanaan bagi UMKM yang mencapai sekitar 234 miliar dolar AS.

"Untuk dapat melayani segmen ini, diperlukan nilai manfaat ekonomi yang sehat dan stabil bagi pemberi dana, serta ruang bertumbuh bagi platform Pindar untuk meningkatkan inovasi layanan agar tingkat inklusi keuangan dapat terus bertumbuh dan menjangkau berbagai demografi masyarakat yang membutuhkan," tambah Nucky.

Lebih jauh, fenomena banyaknya pengguna pinjaman daring yang berasal dari segmen unbanked dan underbanked, profil risiko dari calon penerima dana yang dianalisa oleh platform Pindar pada umumnya relatif lebih tinggi dari profil risiko konsumen produk keuangan konvensional. Melihat realita tersebut, penurunan batas manfaat ekonomi di bawah 0,3% akan berpengaruh pada ketahanan platform Pindar terhadap tingkat risiko dari profil peminjam.

Hal ini dikhawatirkan dapat berdampak pada kemampuan industri Pindar untuk melayani kebutuhan pendanaan dari berbagai lapisan masyarakat terutama segmen unbanked dan underbanked.

Sebagaiman diketahui, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan menurunkan suku bunga pinjaman fintech peer to peer(P2P) lending untuk pembiayaan konsumtif menjadi 0,2% pada 2025. Meski demikian, wacana ini masih dalam proses pertimbangan.

Diketahui, Surat Edaran (SE) OJK 19/SEOJK.06/ 2023 menetapkan bahwa besaran bunga peer to peer lending (P2P) kini diatur OJK. Untuk pinjaman online (Pinjol) konsumtif, batasan ini untuk tenor pendanaan jangka pendek kurang dari 1 tahun, yaitu sebesar 0,3% per hari kalender dari nilai pendanaan yang tercantum dalam perjanjian pendanaan, yang berlaku selama satu tahun sejak 1 Januari 2024.

Di tahun berikutnya, akan mengecil menjadi 0,2% per hari kalender dari nilai pendanaan yang tercantum dalam perjanjian pendanaan, yang berlaku selama satu tahun sejak 1 Januari 2025. Lalu akan menjadi sebesar 0,1% per hari kalender dari nilai pendanaan yang tercantum dalam perjanjian pendanaan, yang berlaku sejak 1 Januari 2026.

Wednesday, November 20, 2024

Usai Purnabakti Jadi Presiden, Segini Kekayaan Jokowi

 

Mantan Presiden RI ke-7 Joko Widodo mengunggah sebuah video di laman Instagram pribadinya yang menampilkan dirinya makan di sebuah warung sate di Sukoharjo bersama istri. (Instagram @jokowi)
Foto: Mantan Presiden RI ke-7 Joko Widodo mengunggah sebuah video di laman Instagram pribadinya yang menampilkan dirinya makan di sebuah warung sate di Sukoharjo bersama istri. (Instagram @jokowi)

Jakarta, CNBC Indonesia - Joko Widodo sudah tidak lagi menjabat sebagai kepala negara sejak 20 Oktober 2024 dan digantikan oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka, yang merupakan putra sulung dari Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi telah memimpin Indonesia sejak 20 Oktober 2014 atau selama dua periode. Dalam dua periode, diketahui harta kekayaan Jokowi telah meningkat 248,9% dari tahun 2012 ke 2023 yang tercatat sebesar Rp95,82 miliar. Sementara kenaikan harta pada 2022 ke 2023 naik 16,3%.

Lalu bagaimana perjalanan bisnis, karir hingga sosok pengusaha asal Solo bisa menjadi orang nomor satu di Indonesia?

Jokowi diketahui mulai bekerja di perusahaan kertas PT Kraft Aceh setelah menamatkan kuliahnya pada 1985. Namun demikian, masa kerja Jokowi di perusahaan tersebut hanya dua tahun saja.

Menurut Jokowi yang kemudian membuat dirinya tak tahan adalah budaya kerja. Perintah kerja dilakukan dengan gaya keras yang sudah tidak bisa lagi ia terima.

"Suruh menyuruh berlangsung sangat otoriter, padahal kinerja telah berjalan cukup baik. Itu membuat saya kerasan," tutur Jokowi, sebagaimana dipaparkan Alberthiene Endah dalam Jokowi: Memimpin Kota, Menyentuh Jakarta (2012).

Akhirnya, pada 1987 Jokowi pulang kampung. Dari tabungan yang diperoleh dari gaji, dia pun ingin mencoba berbisnis. Sektor industri kayu atau mebel lantas menjadi pilihannya.

Namun, untuk memulai itu semua diperlukan modal besar. Sementara duit yang dipunyai Jokowi tak mencukupi. Mau tidak mau dia harus menjadi karyawan lagi.

Beruntung, dia diajak kerja oleh saudaranya pemilik perusahaan kayu bernama Miyono. Bisnis Miyono mulai dari mebel, lantai kayu, dan berbagai kebutuhan rumah tangga.

Kendati bekerja bersama saudara, Jokowi tidak mendapat keistimewaan. Dia dipaksa menggergaji, menyerut kayu, mengecat, termasuk mengangkut barang ke kontainer.

Setelah setahun, barulah Jokowi bekerja ala kantoran. Dia kemudian ditugasi desain, pemasaran, hingga pengelolaan Sumber Daya Manusia.

"Semua dinikmati. Saya belajar banyak," kata Jokowi.

Hingga pada akhirnya, keberanian pun muncul dari Jokowi. Setelah punya pengalaman dan modal pinjaman bank sebesar Rp 30 juta, dia mendirikan perusahaan sendiri pada 21 Februari 1988. Namanya CV Rakabu, berdiri di kios kecil yang berada di daerah Kadipiro, Solo.

Pada tahun tersebut, Indonesia masih dianggap Macan Asia. Pertumbuhan ekonominya cepat, kala itu. Gambaran itulah yang membuat Jokowi percaya langkahnya berwirausaha tidak salah.

Pada tahun-tahun pertama karyawannya hanya tiga orang. Bersama-sama Jokowi, seluruhnya bertugas di sektor produksi. Tak jarang, Jokowi membawa pulang pekerjaannya ke rumah hingga serbuk gergaji kayu mengudara ke seisi rumah.

Prosesnya tak mudah, begitu juga saat memasarkan barang. Kala itu, Rakabu adalah pemain kecil dan tidak ada yang mengenalnya. Terpaksa, Jokowi harus 'jemput bola'.

Dia mendatangi setiap rumah yang sedang dibangun untuk menawarkan furniture. Ada yang berhasil, tetapi banyak pula gagalnya. Namun, upayanya perlahan membuahkan hasil.

Keberhasilan inilah yang membuat bengkelnya tak pernah sepi dari suara bising gergaji. Setelah modal cukup banyak, Jokowi memberanikan diri ekspansi ke Jakarta pada 1990. Di Ibukota, dia mendapat order terbesar sejak awal Rakabu berdiri. Total ordernya mencapai Rp 60 juta.

Dia bergegas kembali ke Solo dan mengerjakan itu semua. Nahas, ketika barang telah jadi dan sudah dikirim si pemesan kabur. Duit Rp 60 juta itu kandas. Jokowi kena tipu.

Seingat ibunya, Sudjiatmi, kasus penipuan ini membuat Jokowi sangat terpuruk. Sebab, bisnis yang dia rintis dari nol terpaksa bangkrut akibat kebodohannya. Sampai dia pun harus menganggur dan bekerja serabutan selama berbulan-bulan.

"Jokowi kerap datang ke rumah dengan wajah murung. Selalu klemprak-klemprak (tidak bersemangat)," kata Sudjiatmi dalam Saya Sujiatmi, Ibunda Jokowi (2014) karya Fransisca Ria Susanti & Kristin.

Agar Jokowi tidak terpuruk, Sudjiatmi mengeluarkan semua tabungan dan meminjam ke bank untuk modal usaha senilai Rp 30 juta. Dari sini, usaha Rakabu pun bangkit.

Permintaan furniture mulai banyak. Kali ini dia tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama. Sebelum memulai produksi, dia menagih uang muka terlebih dahulu.

Di waktu bersamaan, Jokowi pun mendapat modal dari Perusahaan Gas Negara (PGN) sebesar Rp 500 juta. Modal inilah yang membuat Jokowi giat berekspansi dan berani melakukan ekspor. Pabrik dan karyawan juga mulai banyak.

Sejak 1991, Jokowi kerap bolak-balik Solo-Jakarta-Singapura untuk menjajakan furniture Rakabu. Dari Singapura, Jokowi kerap mendapat pesanan belasan kontainer berisi barang-barang kayu. Inilah awal mula kesuksesan Jokowi.

Dalam kurun 1994-1996, produksi mebel Jokowi melesat. Total, dia punya 8 pabrik dengan ratusan karyawan. Praktis, kekayaan Jokowi pun meningkat. Dia kini sudah mampu membeli rumah sendiri di Solo, setelah bertahun-tahun ngontrak.

Saat periode krisis 1997-1998 dan bisnis orang hancur, Rakabu justru makin moncer. Diketahui, kala itu Rakabu mulai merambah pasar Australia, Amerika, Timur Tengah, dan tentu Asia. Sejak inilah, Jokowi mulai merasakan manisnya perjuangan berwirausaha.

Berkat inilah tak heran kalau Jokowi, pengusaha yang kini menjabat sebagai presiden, punya banyak harta. Dia tercatat memiliki banyak tanah, kendaraan dan aset lain. Berdasarkan LHKPN 2023, seluruh kekayaannya tercatat bernilai Rp 95,8 miliar.

Tuesday, November 19, 2024

Ini Cara Agar Debt Collector Tidak Datang ke Rumah

 

Infografis: Disambangi Debt Collector? Cek Dulu Nih!
Foto: Infografis/Disambangi Debt Collector? Cek Dulu Nih!/Arie Pratama

Jakarta, CNBC Indonesia - Debt Collector menjadi momok yang menakutkan bagi nasabah yang tidak membayar kewajiban utangnya tepat waktu. Debt collector untuk penagihan utang diizinkan berdasarkan POJK 22 Tahun 2023, penyelenggara jasa keuangan.

Akan tetapi Pasal 62 beleid tersebut mengatur bahwa penyelenggara jasa keuangan wajib memastikan penagihan kepada konsumen dilaksanakan sesuai dengan norma yang berlaku di masyarakat dan ketentuan aturan perundang-undangan.

Dengan demikian penyelenggara jasa keuangan wajib memastikan penagihan dilakukan tidak menggunakan ancaman dan tindakan yang mempermalukan konsumen. Penagihan juga tidak boleh mengintimidasi dan dilakukan secara terus menerus.

Dalam aturan tersebut juga disebutkan bahwa penagihan dilakukan di tempat alamat penagihan atau domisili konsumen pada hari Senin sampai dengan Sabtu di luar
hari libur nasional dari pukul 08.00 - 20.00 waktu setempat. Debt collector diperbolehkan melakukan penagihan di luar tempat dan waktu yang diatur, tetapi dengan persetujuan konsumen terlebih dahulu.

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan Edukasi dan Perlindungan Konsumen Friderica Widyasari Dewi pun mengingatkan agar konsumen bukan hanya meminta hak perlindungan konsumen, melainkan juga bertanggung jawab dalam melakukan pembayaran.

"Kami terus edukasi kalau tidak mau ketemu debt collector ya bayar, kewajibannya seperti apa," kata Kiki.

Apabila konsumen tidak bisa membayar, Kiki menyarankan untuk konsumen secara aktif meminta restrukturisasi kepada lembaga keuangan. Akan tetapi, dia mengatakan keputusan akhir mengenai restrukturisasi merupakan hak perusahaan keuangan.

"Tapi dari pada dicari-dicari mending proaktif sendiri kalau memang ada kewajiban yang belum bisa dipenuhi," katanya.

OJK juga menegaskan bahwa pihaknya tidak akan melindungi konsumen nakal yang beritikad buruk dalam pembayaran kreditnya.

"OJK tidak akan lindungi konsumen yang nakal," tandas Deputi Komisioner Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan dan Pelindungan Konsumen Sarjito.

Friday, November 15, 2024

Breaking! The Fed Buka Suara, Dolar Melonjak Dekati Rp 16.000

 

Pekerja pusat penukaran mata uang asing menghitung uang Dollar AS di gerai penukaran mata uang asing Dolarindo di Melawai, Jakarta, Senin (4/7/2022). (CNBC Indonesia/ Muhammad Sabki)
Foto: Ilustrasi dolar Amerika Serikat (AS). (CNBC Indonesia/ Muhammad Sabki)

Jakarta, CNBC Indonesia - Rupiah melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) setelah Ketua bank sentral AS (The Fed) menyampaikan pidatonya.

Dilansir dari Refinitiv, rupiah dibuka melemah 0,19% di angka Rp15.880/US$ pada hari ini, Jumat (15/11/2024). Pelemahan ini berlanjut tak sampai lima menit sejak perdagangan dibuka yakni sebesar 0,6% ke angka Rp15.945/US$.Sementara DXY pada pukul 08:52 WIB naik 0,18% di angka 106,87. Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan posisi kemarin yang berada di angka 106,67.

Hari ini tampaknya menjadi hari yang sulit bagi rupiah untuk dapat bertahan di tengah sentimen khususnya pasca Ketua The Fed, Jerome Powell menyampaikan pidatonya.

Powell mengisyaratakan bahwa The Fed akan memperlambat pemangkasan suku bunga. Kondisi ini didasari bahwa pertumbuhan ekonomi AS yang kuat. The Fed bahkan mengatakan pertumbuhan ekonomi AS menjadi salah satu yang terbaik di dunia.

"Ekonomi tidak memberikan sinyal bahwa kita harus terburu-buru untuk menurunkan suku bunga," kata Powell dalam sambutannya kepada para pemimpin bisnis di Dallas, dikutip dari CNBC International.

Pandangan hati-hati Powell terhadap pemotongan suku bunga membuat imbal hasil Treasury dan DXY naik. Para pedagang juga menurunkan ekspektasi mereka terhadap pemotongan suku bunga pada bulan Desember.

Jika The Fed benar-benar tidak memangkas suku bunganya pada pertemuan bulan depan, maka rupiah dapat mengalami tekanan lebih lanjut.

CNBC INDONESIA RESEARCH

Thursday, November 14, 2024

Hidup Mewah, Bos Asuransi Ini Ketahuan Gelapkan Rp 31 T Uang Polis

 

Greg Lindberg. (YouTube/Greg Lindberg)
Foto: Greg Lindberg. (YouTube/Greg Lindberg)

Jakarta, CNBC Indonesia - Pengusaha asuransi Greg Lindberg mengaku bersalah pada hari Selasa atas tuduhan pidana jaksa federal atas dugaan skema penyelewengan dana senilai US$ 2 miliar (Rp31,56 triliun) untuk menipu ribuan pemegang polis di perusahaan asuransi yang ia kendalikan di Amerika Serikat (AS). Sebagian dari besaran itu ia gunakan untuk membiayai gaya hidupnya yang mewah.

Mengutip The Wall Street Journal, Lindberg mengaku bersalah atas 2 dari 13 tuduhan yang dihadapinya di Pengadilan Distrik AS di Charlotte, North Carolina (NC). Dua tuduhan dimaksud adalah konspirasi dan konspirasi pencucian uang, sebagaimana tertera dalam dokumen pengadilan.

Ia juga setuju untuk membantu pemerintah memulihkan apa yang menurut pengacaranya berupa aset miliaran dolar untuk membayar kembali pemegang polis asuransi dan entitas lain yang berhak atas restitusi.

Dokumen pengadilan juga menyatakan bahwa Lindberg akan ditahan di penjara federal setelah sidang pembelaan.

Pengakuan ini muncul setelah Lindberg dinyatakan bersalah awal tahun ini atas tuduhan jaksa federal bahwa ia berusaha menyuap komisaris asuransi wilayah North Carolina, yang mengawasi banyak perusahaan Lindberg.

Sementara rincian kesepakatan pembelaan masih belum dipublikasi oleh pengadilan. Pengacara Lindberg mengatakan dalam pengajuan tersebut, jaksa setuju untuk merekomendasikan agar hukumannya dalam dua kasus tersebut dijalankan secara bersamaan. Itu berlandaskan asumsi bahwa ia sudah "mengambil semua langkah yang diperlukan dan wajar" dalam kapasitasnya untuk mengamankan aset yang cukup untuk membayar ganti rugi penuh.

Lindberg dan kerajaan asuransinya menjadi fokus artikel investigasi tahun 2019 di The Wall Street Journal. Artikel tersebut melaporkan bahwa perusahaan asuransi yang dikendalikan oleh Lindberg telah meminjamkan lebih dari US$ 2 miliar kepada perusahaan afiliasi yang dimiliki oleh pengusaha tersebut, menggunakan entitas yang tidak transparan sebagai perantara, dan bahwa ia membayar puluhan agen untuk memata-matai wanita yang ingin didekati untuk mencari hubungan pribadi atau layanan lainnya.

Dakwaan pengadilan federal pada awal tahun 2023 menuduh bahwa Lindberg, yang kini berusia 54 tahun, "mengambil" dana perusahaan asuransi untuk keperluannya sendiri, termasuk untuk sewa jet pribadi dan untuk membantu mendanai praktik memata-matai para wanita, dan menggunakan uang yang berasal dari perusahaan asuransi untuk membantunya membeli rumah di Raleigh, N.C., untuk pacarnya saat itu.

Sepanjang pengembaraan hukum, Lindberg bersikeras atas ketidakbersalahannya, dengan mengatakan bahwa ia telah terperangkap dalam skema penyuapan, telah menginvestasikan lebih dari US$ 500 juta di perusahaan asuransinya dan tidak pernah mengambil dividen dari mereka. Seorang juru bicara mendeskripsikan tidakan memata-matai para wanita tersebut sebagai "pemeriksaan latar belakang" terhadap mereka.

Regulator North Carolina mengambil alih kendali perusahaan asuransi utama Lindberg pada tahun 2019. Runtuhnya kerajaan bisnis tersebut membuat puluhan ribu pemegang polis berada dalam ketidakpastian hukum selama bertahun-tahun, tidak dapat mengakses total sekitar US$ 2,2 miliar dari dana mereka. Banyak di antara mereka adalah pensiunan atau investor konservatif yang membeli anuitas.

Banyak dari investor ini akhirnya dapat menarik sebagian dana mereka tahun lalu. Mayoritas diharapkan akan dibayar penuh oleh asosiasi penjamin asuransi negara tahun depan, setelah likuidasi resmi dua perusahaan asuransi. Likuidasi tersebut dijadwalkan akan menjadi final pada akhir bulan ini.

Sementara itu, dua mantan bawahan Lindberg ditetapkan sebagai rekan konspirator dalam kasus penipuan asuransi. Satu orang sebelumnya mengaku bersalah atas satu dakwaan pidana sementara yang lain mencapai kesepakatan kerja sama dengan jaksa.