Friday, November 1, 2019

Berbalik Arah, Awal November IHSG Bakal Alami Koreksi Wajar

Berbalik Arah, Awal November IHSG Bakal Alami Koreksi Wajar

PT BESTPROFIT - Mengawali November, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bakal kembali mengalami koreksi wajar setelah penutupan Kamis (31/10/2019) kemarin melemah 1,07 persen di level 6.228. BEST PROFIT
Analis Binaartha Sekuritas, Muhammad Nafan Aji Gusta Utama melihat secara teknikal MACD berada di area positif. Sementara itu, Stochastic dan RSI berada di area netral.
Di sisi lain, terlihat downward bar yang mengindikasikan masih adanya potensi koreksi wajar pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke support terdekat.
"Support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.193 hingga 6.141. Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada 6.304 hingga 6.342," ujar Muhammad Nafan Aji Gusta Utama dalam riset hariannya, Jumat (1/11/2019). BESTPROFIT
Sementara Analis KGI Sekuritas, Yuganur Wijanarko mengamati meskipun terkoreksi, IHSG tak akan melemah hingga level 6.020 dan akan tetap melaju di kisaran level 6.200.
"Keberhasilan IHSG untuk menutup akhir bulan Oktober di atas 6.200 merupakan indikasi bahwa risiko untuk terjadi penurunan lebih lanjut ke 6.020 di bulan November cukup minim dan arah pasar lebih cenderung untuk naik menguji resistance atas di 6.300-6.350-6.400," kata Yuganur Wijanarko. PT BEST PROFIT FUTURES

Sumber : suara.com

Thursday, October 31, 2019

IHSG Bakal Terus Menguat Hingga Level 6.400

IHSG Bakal Terus Menguat Hingga Level 6.400

PT BESTPROFIT - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bakal kembali menghijau hari ini setelah kemarin ditutup menguat 0.23 persen di level 6.295.
Analis KGI Sekuritas, Yuganur Wijanarko melihat meski masih sering didera oleh aksi jual kaum beruang namun secara teknikal momentum kenaikan IHSG masih akan berlanjut hingga target resistance atas psikologis di 6.400. BEST PROFIT
"Rekomen menggunakan pullback koreksi minor atau konsolidasi sebagai kesempatan akumulasi di saham big cap dan lapis dua pilihan," kata Yuganur Wijanarko dalam riset hariannya, di Jakarta, Kamis (31/10/2019). BESTPROFIT
Sementara Analis Binaartha Sekuritas, Muhammad Nafan Aji Gusta Utama mengamati pergerakan IHSG secara teknikal akan menguat.
Berdasarkan indikator, MACD, Stochastic maupun RSI masih menunjukkan sinyal positif.
Selain itu, terlihat beberapa pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi penguatan lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area resistance. PT BEST PROFIT FUTURES
"Support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.224 hingga 6.207. Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada 6.342 hingga 6.369," ujar Muhammad Nafan Aji Gusta Utama.

Sumber : suara.com

Wednesday, October 30, 2019

Perusahan Membandel, Luhut Stop Sementara Ekspor Nikel Ore

Perusahan Membandel, Luhut Stop Sementara Ekspor Nikel Ore

PT BESTPROFIT - Pemerintah bertindak keras terhadap perusahaan tambang yang membandel. Tak berhenti sampai di situ, pemerintah bakal memidanakan jika melanggar aturan yang ditetapkan. BEST PROFIT
Kali ini, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menghentikan sementara kegiatan ekspor nikel ore. Lantaran, kegiatan ekspor nikel ore oleh beberapa perusahaan telah melampaui batas. BESTPROFIT
"Karena ekspor nikel ore sudah melampaui hampir tiga kali lipat kuota yang ada. Rata-rata ekspor sekarang 100-130 kapal per bulan. Biasanya 30 kapal. Sementara dari sini ke sana ada pelanggaran masif," kata Luhut di Kantornya, Jakarta pada Selasa (29/10/2019).
Menurut Luhut, perusahaan telah memiliki kuota untuk melakukan ekspor nikel ore sesuai dengan progres pembangunan smelter. Tapi lanjut dia, para perusahaan tersebut melanggar aturan dengan mengekspor sebanyak-banyaknya nikel ore.
"Yang terjadi ternyata tidak seperti itu. Orang yang tak punya smelter pun atau punya smelter pun ekspor tidak ada progres dengan ekspor nikel ore tadi dengan kadar yang lebih 1,7 sampai 1,8. Itu kan negara dirugikan. Jadi kita evaluasi stop sementara sampai pemeriksaan dikalikan terpadu Bea Cukai, Bakamla, KPK, TNI AL," jelas dia.
Kendati demikian, Luhut menegaskan, penghentian ekspor nikel ore ini hanya sementara dan akan dikaji dalam satu atau dua minggu. Sementara, penghentian permanennya akan diterapkan pada 1 Januari 2020. PT BEST PROFIT FUTURES
"Bisa seminggu atau dua minggu. Tapi resminya nanti penyetopan 1 Januari 2020. Ini karena ada lonjakan luar biasa. Penghentian sementara itu mulai hari ini," katanya.

Sumber : suara.com

Tuesday, October 29, 2019

Bisnis F&B Kamu Mau Viral Hingga Laris Manis? Ini Strategi Ampuhnya

Bisnis F&B Kamu Mau Viral Hingga Laris Manis? Ini Strategi Ampuhnya

PT BESTPROFIT - Setelah kopi susu kekinian, muncul berbagai jenis minuman tenar lain seperti cheese tea dan boba. Untuk jenis minuman ini, biasanya pasti mengingat satu merek yang cukup terkenal di kalangan anak muda, yakni Gulu-Gulu dan Xing Fu Tang.
Kepopuleran Gulu Gulu hingga Xing Fu Tang mampu membuka peluang bisnis food and beverage (F&B) yang menyegarkan. BEST PROFIT
Selain bisa mengeruk peluang bisnis ini dengan membeli unit waralaba yang disediakan Sour Sally Group, Anda juga bisa menciptakan usaha yang sama dan bisa terus eksis serta mereguk cuan. BESTPROFIT
Agar bisnis bisa bertahan menghadapi persaingan dan tetap eksis, tak ada salahnya mengikuti resep jitu memulai bisnis dari para pengusaha muda inspiratif dan para expert yang lagi viral. PT BEST PROFIT FUTURES
Mulai dari Managing Director of Xing Fu Tang Indonesia Vancelia Wiradjaja, Founder of Kopi Janji Jiwa Billy Kurniawan, Founder of Kokumi Jacqueline Karina, CEO and Founder of Sour Sally Group Donny Pramono Ie, Founder of Monstore Agatha Carolina.
Founder of vosFoyer William Sudhana, Managing Director of Gushcloud Indonesia Oddie Randa, Head of Strategic Investment Telkomsel Nazier Ariffin hingga Financial Planner, Business Consultant Mada Aryanugraha.
Para pengusaha yang merilis bisnis viral ini bisa memberikan ide menarik, dan bisa mendapat seputar tips dari beberapa ahli yang akan membantu penjualan bisnis Anda.
Salah satunya, datang dari Donny Pramono Ie, CEO and Founder of Sour Sally Group yang memberi bocoran bagaimana caranya agar bisnis Anda bisa tetap eksis.
Menurut Donny, hal pertama yang harus dilakukan untuk membuat bisnis Anda bisa diterima masyarakat hingga viral ialah inovatif.
“Think different. Not (only) better. Di dalam setiap usaha yang dijalankan, selalu dibutuhkan inovasi dan ide-ide baru. Maka harus bisa selalu berpikir berbeda, unik, memiliki alasan yang tepat dari kenapa dibuatnya ide tersebut, bukan hanya sekadar lebih baik,” ungkapnya di acara #EntrepreneursTalk dengan tema Grow Your Business with Smart Starter Packs yang dihelat MoneySmart di UnionSpace, Jakarta Selatan.
Tak hanya itu saja, untuk membuat produk yang dijual laris manis hingga booming, maka hal lain yang harus dilakukan ialah mengikuti tren yang tengah berkembang.
“Untuk mencapai kesuksesan, hampir semua bisnis F&B harus melewati tiga fase, di antaranya tren/hype stage di mana brand atau produk tersebut harus bisa booming dan menjadi hype yang dibicarakan semua orang,” imbuh Donny.
Lebih lanjut, Donny mengungkapkan, memiliki bisnis F&B maka harus menjadikannya sebagai sebuah kebutuhan bukan hanya keinginan. Sehingga, produk ini menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat sehari-hari.
Tahap terakhir yang harus dilihat ialah culture/budaya stage yaitu saat brand/produk Anda sudah dapat disesuaikan menjadi budaya dalam suatu wilayah, dan melekat.
Jika semua tahap-tahap tersebut dijalani, Donny memastikan, usia brand/produk yang Anda jual dapat bertahan dalam jangka panjang.
Senada dengan Donny, Jacqueline Karina yang merupakan founder dari merek Kokumi berhasil meracik minuman yang kekinian disukai banyak orang. Karina pun membagikan tipsnya bagaimana cara mereguk cuan dari bisnis F&B.
Awalnya, Jacqueline memiliki hasrat untuk berbagi kebahagiaan dengan orang lain melalui hasil usahanya. Namun, sempat merasa bingung bagaimana cara menyampaikannya.
“Purpose-nya mau spread the happiness tapi aku gak bisa nulis buku, gak bisa menggambar, jadi aku liat talentanya di membuat makanan dan minuman. Nah dari situ aku mau sampaikan pesan kebahagiaan kepada banyak orang,” ungkapnya di event sama.
Pesan itupun dituangkannya lewat logo Unicorn dan warna-warni minuman yang ada di setiap gelas brand yang dirilisnya pada Maret 2018. Poin ini juga bisa menjadi pembeda merek ini dengan minuman sejenis lainnya yang beredar di pasaran.
Dengan modal Rp 1,8 miliar, Jacqueline memastikan, mempertahankan rasa yang segar dan kualitas bahan-bahan minuman yang natural merupakan resep minuman kekiniannya bisa diterima masyarakat luas.
Manajemen cash flow
Dalam menjalankan bisnis, Anda tentu dituntut untuk selalu memiliki manajemen yang mumpuni dan bisa berjalan dengan efektif. Hal ini akan sangat berpengaruh pada perjalanan, dan kesuksesan bisnis Anda tersebut.
Bisnis yang sukses tentu harus selalu didukung manajemen yang tepat, dan efisien. Berbagai aspek harus dicermati di dalam manajemen yang Anda jalankan, termasuk manajemen cash flow yang akan begitu memengaruhi kinerja bisnis Anda secara keseluruhan.
“Cash Flow Management yang tepat dan akurat, bagi pelaku UMKM hukumnya wajib jika ingin usahanya dapat terus bertahan dan berkembang. Tanpa cash flow management yang baik maka sebuah usaha akan mengalami masalah keuangan, salah satu masalah yang seringkali dihadapi adalah kekurangan uang cash untuk melakukan pembayaran biaya operasional usaha,” jelas Mada Aryanugraha Financial Planner, Business Consultant.
“Kekurangan uang cash ini seringkali terjadi bukan karena usaha mengalami masalah dalam hal penjualan atau karena mengalami kerugian, tapi bisa sesimpel karena sebagian besar penjualan dalam bentuk piutang sedangkan biaya-biaya harus dikeluarkan dalam waktu dekat. Sementara ketersediaan uang di rekening tidak mencukupi untuk membayar biaya-biaya tersebut,” sambungnya.
Pentingnya menjaga cashflow dalam bisnis ibarat menjaga peredaran darah dalam tubuh. Pasalnya, jika tidak dijaga akan mematikan usaha yang dirintis.
“Pengelolaan arus kas usaha seringkali disepelekan, hal ini terlihat dari jarangnya dilakukan Budgeting, Forecasting dan Projection keuangan secara bulanan maupun tahunan oleh para pelaku usaha. Dalam keuangan usaha, cash flow ibarat darah yang mengalir dalam tubuh kita, yang menjaga kita tetap dapat hidup, maka dari itu jika cash flow tidak dikelola dengan baik, maka dapat mematikan usaha yang dijalankan,” tandasnya.

Sumber : suara.com

Laba Bersih Bukit Asam Anjlok 21,08 Persen di Kuartal III 2019

Laba Bersih Bukit Asam Anjlok 21,08 Persen di Kuartal III 2019

PT BESTPROFIT - PT Bukit Asam (Persero) Tbk (PTBA) mencatat penurunan laba bersih di sembilan bulan pertama tahun 2019. Mengutip keterbukaan informasi BEI, Senin (28/10/2019) laba bersih periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada entitas induk perusahaan turun 21,08 persen menjadi Rp 3,10 triliun. BEST PROFIT
Sebelumnya, laba bersih PTBA di periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 3,92 triliun. BESTPROFIT
Turunnya laba bersih ini disebabkan oleh meningkatnya beban pokok pendapatan perusahaan menjadi Rp 10,54 triliun dari Rp 9,38 triliun. PT BEST PROFIT FUTURES
Sehingga laba bruto yang dihasilkan hanya Rp 5,7 triliun turun dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp 6,6 triliun.
Untuk diketahui, ruang lingkup kegiatan PTBA adalah bergerak dalam bidang industri tambang batubara, meliputi kegiatan penyelidikan umum, eksplorasi, eksploitasi, pengolahan, pemurnian, pengangkutan dan perdagangan, pemeliharaan fasilitas dermaga khusus batubara baik untuk keperluan sendiri maupun pihak lain.
Selain itu, pengoperasian pembangkit listrik tenaga uap baik untuk keperluan sendiri ataupun pihak lain dan memberikan jasa-jasa konsultasi dan rekayasa dalam bidang yang ada hubungannya dengan industri pertambangan batubara beserta hasil olahannya, dan pengembangan perkebunan.

Sumber : suara.com

Thursday, October 24, 2019

Rupiah Diprediksi Menguat Setelah Jokowi Umumkan Nama-nama Menteri

Rupiah Diprediksi Menguat Setelah Jokowi Umumkan Nama-nama Menteri

PT BESTPROFIT - Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra memprediksi pergerakan nilai tukar rupiah pada hari ini bakal menguat terhadap dolar AS.
Menurut pengamatannya, penguatan itu dipengaruhi pengumuman suku bunga acuan Bank Indonesia yang akan kembali turun.BEST PROFIT
Selain itu, beberapa kekhawatiran dari isu eksternal juga mereda yaitu isu perjanjian dagang AS dengan China fase 1 akan ditandatangani dan isu Brexit akan mencapai kesepakatan. BESTPROFIT
"Rupiah kisaran Rp 13.930 - Rp 14.050," kata Aris dalam riset hariannya di Jakarta, Kamis (24/10/2019).
Berdasarkan data Bloomberg, pergerakan rupiah pada Rabu (23/10/2019) lalu berada di level Rp 14.031 per dolar AS.
Level itu menguat dari pergerakan Selasa lalu yang berada di level Rp 14.040 per dolar AS.
Sementara itu, berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia, rupiah pada Rabu kemarin berada di level Rp 14.051 per dolar AS.
Posisi itu menguat bila dibandingkan pada Selasa sebelumnya yang berada di level Rp 14.058 per dolar AS.
Sumber : suara.com

Wednesday, October 23, 2019

Jadi Kandidat Menteri, Bahlil: Sebagai Anak Kampung Saya Bangga

Jadi Kandidat Menteri, Bahlil: Sebagai Anak Kampung Saya Bangga

PT BESTPROFIT - Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bahlil Lahadalia merasa terhormat dipanggil Presiden Jokowi ke Istana Negara, Selasa (22/10/2019). BEST PROFIT
Apalagi, pemanggilan tersebut sebagai pemintaan Jokowi untuk mengisi kabinet periode 2019 - 2024. BESTPROFIT
Bahlil datang pada waktu siang hari ke Istana Negara dengan menggunakan kemeja berwarna putih dan celana berwarna hitam, persis dengan calon-calon menteri yang sudah dipanggil Jokowi sebelum Bahlil.
"Sebagai anak kampung dari Papua saya terhormat dan terpanggil bisa mengambil bagian mengabidikan diri bagi bangsa dan negara," kata Bahlil di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/10/2019).
Bahlil mengaku dalam pemanggilan tersebut, pihaknya hanya membicarakan soal perekonomian, terutama soal Usaha Kecil Menengah (UMKM).
"Kalau ditanya di mana presiden paling tahu karena saya sejak kecil bergelut di bidang ekonomi. Saya dari kawasan timur, ada Malukunya saya dari fakfak, kuliah di Jayapura. Dan Pak Presiden sangat mempertimbangkan betul anak-anak muda berpikir kemajuan bangsa ada investasinya, UMKMnya," jelas dia.
Bahlil menambahkan, saat ini Indonesia butuh pemerataan ekonomi dari Aceh sampai Papua. Salah satunya dengan cara meningkatkan pengusaha UMKM di daerah menjadi konglomerat.
"Pertumbuhan kawasan ekonomi baru. Pemertaaan ekonomi Aceh-Papua. Dari UMKM naik jadi menengah ke konglomerat semua bisa terjadi kalau terjadi proses investasi dan konsumsi," kata dia.
Sumber : suara.com