Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden terpilih yang akan dilantik beberapa hari lagi, Prabowo Subianto terang-terangan mengakui dirinya kapok berinvestasi di Pasar Modal.
Menurutnya, pengalamannya kapok menempatkan dananya di modal saat pengalamannya berinvestasi di bursa Eropa. Kala itu Ia mengaku kurang andal dengan mendapatkan return yang sedikit.
"Saya harus akui saya kurang berhasil bermain di pasar modal. Sekian tahun returnya maybe after 5 tahun 1% return. Jadi aku kapok main pasar modal," kata Prabowo di depan analis dan tokoh-tokoh ekonomi.
"Jadi aku terus terang aja di bidang bisnis im still basic," tambahnya.
Prabowo mengaku, Ia lebih menguasai sektor pertahanan. Pasalnya, ia memiliki lataar belakang sebagai prajurit TNI.
"Yang saya pelajari dari pemahaman sejarah saya tidak punya gelar ekonomi, saya punya pengalaman karena saya mantan jenderal, pengalaman saya perang," kata dia.
No comments:
Post a Comment