Monday, July 18, 2022

Pemberantasan Mafia Tanah, FKMTI Apresiasi Menteri ATR/BPN

 Ketua Forum Korban Mafia Tanah Indonesia (FKMTI) SK Budiardjo.

 PT BESTPROFIT FUTURES JAMBI

- Forum Korban Mafia Tanah Indonesia atau FKMTI mengapresiasi langkah Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) yang juga Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Hadi Tjahjanto bergerak cepat memberantas mafia tanah, mulai dari dalam lingkungan kementerian ATR/BPN sendiri. 

“Saya, atas nama korban perampasan tanah dari seluruh Indonesia yang tergabung dalam FKMTI, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi Menteri ATR/BPN yang baru, Bapak Hadi Tjahjanto, karena sudah melakukan hal yang luar biasa, yaitu memberantas mafia tanah mulai dari internal BPN," ujar Ketua FKMTI SK Budiardjo di Jakarta, Senin (18/7/2022).

Budiardjo, yang akrab disapa Budi, menambahkan, tertangkapnya sejumlah pejabat BPN di Jakarta Selatan adalah bukti nyata mafia tanah sudah menanam orang untuk melegalisasi tanah hasil rampasan.

Karena itu, FKMTI mendesak agar penegak hukum juga segera menangkap pihak penyandang dana untuk oknum BPN yang membuat sertifikat di atas tanah rakyat tanpa proses jual beli yang sah.

Menurutnya, hingga saat ini beking mafia tanah kelas kakap belum tertangkap. Padahal, Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah lama memerintahkan berantas beking mafia.

Karena itu, Budi menegaskan, FKMTI siap mendukung Menteri Hadi Tjahjanto untuk memberantas beking mafia tanah dengan mengungkap nama yang patut diduga sebagai beking kelas kakap berdasarkan data dan fakta. Jakarta, Beritasatu.com

No comments:

Post a Comment